Quantcast
Channel: nadiladara – Female Daily
Viewing all articles
Browse latest Browse all 513

Kata Anggun Soal Meme “Duta Shampoo Lain”

$
0
0

DSCF6233

Sembilan tahun jadi brand ambassador Pantene, Anggun share beberapa tips rambut andalannya dan juga responnya terhadap meme "duta shamp0o lain" yang jadi viral di internet!

Kalau kemarin Anggun sempat share soal tips skincare dan makeup, kali ini rambut yang jadi topik utama. Menyapa saya dengan ramah di Board Room, Hotel Mandarin Oriental, Anggun yang katanya baru sampai dari Paris dua hari yang lalu kelihatan fresh banget dengan dress putih dan makeup minimalis.

DSCF6233Hai Anggun, share dong, resolusi kecantikannya di tahun 2017 ini.

"Hai juga, hmm, tahun 2017 ini umur aku kan genap 43, ya. Aku mau lebih memperhatikan penampilan, nggak cuma dari luarnya aja tapi dari mindset aku juga. Waktu umur 20 sampe awal 30-an itu kan aku lagi seneng-senengnya eksperimen dengan produk kecantikan dan nyobain produk ini-itu.

Di usia sekarang ini aku udah jauh lebih paham tentang apa yang dibutuhkan kulit, rambut, pokoknya tubuh aku secara keseluruhan. Jadi aku udah nggak dalam fase nyoba-nyoba lagi tapi udah settle dengan produk-produk yang cocok sama aku."

Meskipun sudah lama jadi brand ambassador Pantene, tapi dari dulu Anggun selalu identik dengan rambut yang hitam, lurus, dan panjang. Apakah ini jadi image Anggun?

"Nggak pernah merasa harus gonta-ganti hairstyle, sih. Karena dulu aku pernah coba-coba potong rambut pendek tapi terus nyesel karena numbuhnya lama banget. Dulu waktu masih jadi penyanyi rock sih, berani. Pernah punya poni lurus tapi rambutnya dikeriting sampe jigrak semua. Aneh kan? Hahaha.

Makin kesini, aku jadi lebih hati-hati untuk ganti model rambut. Apalagi aku kan orang Jawa. Ibu dan eyang aku semuanya rambutnya hitam dan panjang. Itu kan ciri khas perempuan Indonesia banget. Jadi ini juga bisa dibilang salah satu cara aku merepresentasikan budaya Indonesia di mata luar."

DSCF6234Penasaran nggak pengen nyoba model rambut yang lebih berani?

"Kalau sekarang, nggak deh. Gonta-ganti rambutnya di aplikasi games yang suka dimainin anakku aja, hihi. Itu lho, yang rambut kita bisa dibikin warna-warni, terus pake lipstik macem-macem. Aku eksperimennya di situ aja. :D"

Punya bad habit soal rambut, nggak?

"Hmm, dulu aku suka males nyisir. Karena kadang kalau habis nyisir rambut suka banyak yang rontok, padahal mungkin itu karena cara nyisir kita yang salah atau kondisi rambut yang rapuh makanya gampang rontok. Aku juga suka megang-megang ujung rambut, habit yang mungkin kelihatannya kayak centil ya, tapi aku malah jadi tahu lho, kalau rambut lagi kering atau butuh perawatan khusus. Yang kayak gitu-gitu kan kadang baru bisa kerasa kalau rambutnya benar-benar kita pegang."

Apa hair concern yang paling mengganggu buat Anggun?

"Karena aku suka bolak-balik Jakarta-Paris, aku harus bisa nyesuaiin kebutuhan rambut sesuai musim. Kalau di Jakarta kan bisa panas banget, otomatis rambut kadang jadi gampang lepek. Tapi kalau aku lagi musim panas di Paris, panasnya ya beda lagi. Lebih lembap dibandingkan di Jakarta.

Biasanya aku sering deep-conditioning pakai Pantene 3 Minute Miracle. Jadi kalau di rumah, misalnya habis keramas gitu aku pakein conditioner ini ke seluruh rambut, terus tutup pakai shower cap. Fungsinya jadi kayak hair mask, kan."

panteneantidandruff

Kalau Anggun team keramas setiap hari atau dua-tiga hari sekali?

"Aku harus keramas setiap hari. Kadang pun shampoo-nya juga ganti-ganti, disesuaikan aja sama kondisi rambutku pada saat itu. Kadang pakai Anti-Hair Fall, kadang pakai Anti-Dandruff. Untungnya sekarang udah ada Pantene baru yang 2-in-1, jadi selain bisa ngurangin ketombe, at the same time bisa ngatasin rambut rontok juga."

Last but not least, gimana perasaan Anggun setelah melihat iklan "duta shampoo lain" dijadiin meme yang viral di Internet? :D

"Hahaha! Banyak banget nih, yang ngasih liat meme-meme ini ke aku. Ada banyak versinya kan? Jujur aku ketawa aja sih, lihatnya. Buat aku ini menghibur banget. Dari yang tadinya nggak tahu kalau duta Pantene, sekarang jadi tahu kan."

The post Kata Anggun Soal Meme “Duta Shampoo Lain” appeared first on Female Daily.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 513

Trending Articles



<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>