Quantcast
Channel: nadiladara – Female Daily
Viewing all articles
Browse latest Browse all 513

Satu Beauty Trend yang Wajib Ditinggalkan di 2018

$
0
0

Screen Shot 2018-01-05 at 7.44.35 AM

Setiap berganti tahun, kita nggak hanya ngomongin resolusi atau target yang akan dicapai, tetapi juga hal buruk yang harus ditinggalkan. 

Bicara soal "hal buruk" yang harus ditinggalkan, beauty trend menjadi salah satunya. Mungkin kamu sudah melihat berbagai artikel ataupun video yang menampilkan beauty trend yang "harus ditinggalkan". Trennya pun bermacam-macam, mulai dari heavy highlighter sampai skincare layering.

Well, setahun belakangan ini, sama-sama sepakat ya, bahwa beauty industry mulai lebih santai (it's about time anyway!) tentang standar kecantikan yang selama ini jadi masalah. Sosok-sosok yang tadinya jarang kita lihat sebagai model brand kecantikan (cewek berhijab di Amerika atau cewek berkulit gelap di iklan skincare Asia) mula bermunculan dan konsep inclusivity mulai pelan-pelan diadopsi brand kecantikan di seluruh dunia.

Namun, gimana dengan perilaku kita sendiri sebagai konsumen dan beauty enthusiast? Apakah juga sudah lebih "santai" dalam memandang isu kecantikan yang so simple yet so complicated ini?

Lihat juga: Tren Makeup 2018 Prediksi Female Daily

Screen Shot 2018-01-05 at 7.44.35 AMDi awal tadi saya menyebutkan tentang heavy highlighter sebagai salah satu contoh beauty trend yang harus ditinggalkan. Pertanyaannya adalah, ditinggalkan oleh siapa? Ya, mungkin makeup look dengan heavy highlighter terlihat bagus di feed Instagram dengan bantuan lighting dan photo editing. Jika dilihat langsung, mungkin hasilnya nggak akan se-flawless di foto.

Tapi, gimana dengan orang yang memang hobi dengan highlighter? Yang bisa menemukan betapa menyenangkannya mencari warna highlighter yang cocok untuk kulitnya, yang suka bereksperimen dengan highlighter, mulai dari yang hasilnya natural hingga mengkilat bagai lampu disko? Do we really need them to stop doing what they love?

Lihat juga: Gilang Foster: Nggak Takut Makeup ala Cewek Cantik

Memakai makeup bukanlah sebuah tindakan kriminal. Di Female Daily sendiri, nggak ada tuh, yang namanya membatasi kreativitas orang dalam ber-makeup. Mau pakai lipstik biru kek, shocking pink kek, selama itu membuat kamu happy dan percaya diri, cuek aja! Karena itu, satu beauty trend yang menurut saya wajib ditinggalkan adalah: menyuruh orang lain untuk stop berkreasi dengan makeup yang mereka suka hanya karena nggak cocok dengan selera kita.

I know, FD is guilty of this, too. Menengok ke belakang, banyak kok, artikel maupun video yang membahas soal beauty trend yang harus ditinggalkan. Namun seiring berjalannya waktu, kalau memang seseorang nyaman dengan cara dia berekspresi lewat makeup, saya rasa tren-tren yang harus ditinggalkan ini nggak akan ada artinya lagi. Masa, kita harus protes liat LaMadelynn atau Pupu Paula yang setia dengan gaya makeup ala era 60-an dan 50-an, hanya karena menurut kita sudah nggak zaman? The beauty industry will be so boring :(

Memang sih, menerima perbedaan itu nggak gampang. Mungkin kita bingung, kenapa ada seseorang yang pede banget pakai smokey eyes hijau siang-siang. Dalam hati, mungkin orang itu berkata "daripada lo, makeup-nya basi banget cuma berani pake eyeshadow cokelat mulu". Berhubung makeup itu sendiri adalah seni dan seni sangat dipengaruhi oleh budaya, sudah seharusnya kita semua mengerti bahwa banyak referensi di luar sana yang pastinya berada di luar kebiasaan kita.

Nah, PR kita adalah bagaimana menjadikan diskusi di dunia kecantikan ini tetap positif dan engaging, tanpa harus judge kanan-kiri soal selera makeup. Saya mungkin nggak akan pakai makeup ala Nikkie Tutorials, tapi ilmu yang bisa didapat dari video-videonya banyak banget, lho. Why can't we focus on that?

2018 akan jadi tahun yang seru banget untuk industri kecantikan, baik dalam maupun luar negeri. So, pilih mana, membuka mata dan mengenal berbagai gaya makeup baru, atau tetap di dalam comfort zone dan ogah melihat kreativitas orang lain? :)

The post Satu Beauty Trend yang Wajib Ditinggalkan di 2018 appeared first on Female Daily.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 513

Trending Articles